"Selamat Datang di www.rudi-sugara.blogspot.com Semoga Bermanfaat !!!"

Selasa, 12 Juli 2011

Membuat Aplikasi Album Foto dengan Ms. Power Point


Di sini kita akan membuat salah satu contoh album Keajaiban Dunia yang cukup menarik. Yang akan dipelajari disini adalah:

Memaksimalkan Animations.
Memasukan Audio.
Mengatur Hiperlink.
Mengatur SetUp Slide Show.

Berikut adalah langkah-langkahnya:
Buatlah Desain Power Point Seperti Berikut ini:
 
Gambar “Desain Slide”
  1. Atur Layout pada Menu Home dengan pilihan Blank.
  2. Desain Slide Power Point dengan menggunakan Shapes pada Menu Insert.
Selection / Pilih Kotak Orange dan berikan animasi Complementari Color pada Menu Animations
  1. Pada Ms. PowerPoint 2007 di Menu Animations anda harus mengaktifkan TaskPane Custom Animation
  2. Kemudian klik Add Animation.Pada Ms. PowerPoint 2010 di Menu Animations sudah tersedia animasi yang diinginkan, tetapi sebaiknya anda mengaktifkan juga TaskPane Custom Animation.
Gambar “TaskPane Custom Animation”
Atur animasi dengan mengkatifkan kotak dialog animasi yang bersangkutan dengan men-double klik pada animasi yang ingin di atur.
Gambar “Kotak Dialog Pengaturan Animasi"
Pada Tab Timing, atur Start (cara mulai animasi): dari OnClick menjadi With Previous “agar tampil secara automatis”, Delay (waktu tunggu): tetap 0 seconds, Speed (kecepatan): dari Very Fast (0.5 seconds) menjadi Medium (2 seconds) “untuk memperlambat”, Repeat (pengulangan): dari (none) menjadi Until End of Slide “agar animasi berjalan secara terus-menerus”. Jika Sudah klik OK.

Kemudian berikan gambar yang diinginkan pada objek berwarna merah dengan cara mengklik terlebih dahulu objeknya, maka Menu Format akan aktif. Di Menu Format Pilih Shape Fill kemudian pilih Picture.
Gambar “Slide yang sudah diberikan gambar)
Kemudian tambahkan slide baru dengan memilih New Slide pada Menu Home. Sehingga banyaknya slide sama banyak dengan gambar lingkaran.

Di Slide 1 klik lingkaran pertama kemudian berikan Hyperlink dengan cara: 
  1. Menekan CTRL + K 
  2. Mengaktifkan Menu Insert kemudian pilih Hyperlink 
  3. Klik kanan pada objek kemudian pilih Hyperlink 
Pada Kotak dialog Hyperlink pilih Link To: Place in This Document, kemudi pilih tujuan slide yaitu Slide 1 pada Slide Tittles. Lakukan hal yang sama dengan lingkaran lainnya yang ditujukan pada slide berikutnya : Slide 2, Slide 3, dan Slide …
Gambar “Kotak dialog Insert Hyperlink”
Jika semua lingkaran sudah diberikan hyperlink, maka Copy Slide 1 dengan memblok seluruh isi Slide 1 (CTRL + A à CTRL + C) dan Paste  (CTRL + V) di Slide 2, Slide 3 dan Slide …

Kemudian gantilah gambar pada kotak di Slide 2, Slide 3 dan Slide… sesuai dengan urutan gambar lingkaran dengan mengklik Menu Format kemudian pilih Shape Fill kemudian Picture.
Gambar “Slide yang sudah Jadi”
Jika sudah selesai kita atur pengaturan SetUp Slide Show dengan mengklik Menu Slide Show kemudian pilih SetUp Slide Show. Pada Kotak Dialog SetUp Slide Show plih Browsed at a kiosk (full screen) pada Show type.
Gambar “Kotak Dialog SetUp Show”
Tahap akhir kita berikan sound pada Slide 1 dengan menklik Menu Insert kemudian pilih Sound kemudian sound from file “mengambil suara dari librari komputer”. Pilih Suara/Musik yang anda inginkan.

Aturlah sound dengan men-doble klik sound yang tampil di TaskPane Custom Animation.

Pada Tab Effect, atur Start Playing (mulai): From Beginning dan Stop Playing (berakhir): After (999) slide “agar lagu tidak berhenti”. Kemudian atur Tab Timing sama dengan pengaturan animasi pada objek yaitu Start (cara mulai animasi): dari OnClick menjadi With Previous “agar tampil secara automatis”, Delay (waktu tunggu): tetap 0 seconds, Speed (kecepatan): dari Very Fast (0.5 seconds) menjadi Medium (2 seconds) “untuk memperlambat”, Repeat (pengulangan): dari (none) menjadi Until End of Slide “agar animasi berjalan secara terus-menerus”. Jika Sudah klik OK.

Silahkan anda dengan mengklik F5. Kemudian coba anda klik gambar lingkaran, maka akan pindah ke slide yang sesuai dengan gambar dan anda tidak dapat mengklik di luar lingkaran atau menggunakan keyboard.

Sekian ulasan mengenai membuat album foto dengan Ms. Power Point. Semoga menarik perhatian dan bermanfaat… Thanks.

2 komentar:

  1. gimana si pak susah" banget,hiih
    \(-_-)/
    tombol pintasnya juga banyak bener...
    apalagi gambar yang harus di hapalin wadooh meledak nih kepaalaa....

    BalasHapus